Analisis Implikatur Percakapan Antara Penjual dan Pembeli di Pasar Sungai Pinang Dalam Samarinda
DOI:
https://doi.org/10.31091/sw.v11i1.2180Keywords:
Keyword: Pragmatics, Implicature, and Traditional Markets.Abstract
Pragmatik mempelajari tentang suatu maksud dari tuturan ataupun kalimat.. Implikatur percakapan merupakan implikatur yang diketahui oleh sebagian orang saja guna mengetahui konteks tuturan saja. Salah satu prinsip berbahasa dalam bidang pragmatik adalah prinsip kerja sama atau maksim kerja sama Grice yang membagi prinsip-prinsip yaitu, maksim kuantitas, maksim kualitas, maksim relevansi, dan maksim pelaksanaan. Pasar merupakan wadah ataupun tempat masyarakat melakukan transaksi jual beli. Pasar tradisional adalah pasar yang masih menerapkan sistem tradisional untuk kegiatan transaksi jual belinya, pasar ini bertransaksi secara langsung, dan kebanyakan yang dijual adalah barang berupa kebutuhan pokok. Penelitian ini merupakan bentuk penelitian kualitatif bersifat deskriptif dengan metode mengumpulkan data berdasarkan studi lapangan dan kepustakaan. Penelitian ini dilakukan guna melihat penerapan implikatur percakapan berdasarkan bentuk maksimnya di pasar Sungai Pinang Dalam, Kota Samarinda. Penentuan sampel yang kami ambil dilakukan dengan teknik penetapan sampel secara acak mengambil sebanyak kurang lebih 10 data/sampel dalam transaksi antara penjual dan pembeli. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik simak catat dan teknik simak bebas. Metode dalam penyajian ini berupa penyajian sebuah narasi. Analisis data dikumpulkan dala enam tahap yaitu, mengumpulkan data, mencatat data, menganalis data, mengidentifikasi data, pengecekan data, dan menyimpulkan hasil penelitian. Diperoleh gambaran semua jenis klasifikasi tindak tutur serta implikatur percakapan terpenuhi. Konklusi diperoleh dari analisis data yang diperoleh selama penelitian berlangsung.
References
Yogyakarta: Kanisius. Mulyana. 2005. Kajian Wacana: Teori, Metode dan Aplikasi Prinsip-prinsip Analisis Wacana. Yogyakarta: Tiara Wacana.
Nababan, P. W. J. 1987. Ilmu Pragmatik (Teori dan Penerapannya). Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.
Rohmadi, Muhammad. 2004. Pragmatik Teori dan Analisis. Yogyakarta: Lingkar Media.
Yule, George. 2014. Pragmatik. Terjemahan oleh Indah Fajar Wahyuni. Yogyakarta: Pustaka Belajar.
Nazir, Moh. 2009. Metode Dan Aneka Teknik Analisis Bahasa: Pengantar Penelitian Wahana Kebudayaan Secara Linguistis. Yogyakarta: Duta Wacana University Press.
Saifudin, A. 2019. “Teori Tindak Tutur dalam Studi Linguistik Pragmatik”. Lite: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Budaya, 15(1), 1-16.
Fitriyani, Dewi. 2016. Implikatur Percakapan Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Pringsewu Lampung. Jurnal Pesona Vol.2, No.1, Hlm. 53-62.
George Yule. 2014. Pragmatik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.
Kunjana Rahardi. 2002. Pragmatik: Kesantunan Imperatif Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga.
Mufiddah, Imro’atul. 2019. Implikatur Percakapan dalam Cerita Detektif Misteri Karibia Karya Agatha Christie: Kajian Pragmatik. Basindo: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pembelajarannya. Vol. 03, No. 02.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Salsa Bila, Nia Paramitha Rosadi, Purwanti

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.